Halo Sobat ! | Sekarang hari
Pasang Iklan | Kontak | Facebook | Event | Donasi | Sitemap


Home » » Fakta Unik Seputar Mimpi

Fakta Unik Seputar Mimpi

Sabtu, 19 Januari 2013

Mimpi bisa menyenangkan dalam hidup seseorang, tetapi juga dapat mengejutkan, menakutkan atau menarik. Beberapa mempercayai bahwa mimpi merupakan pesan dari Tuhan, tetapi beberapa hanya menganggap sebagai rutinitas mereka di tempat tidur. Beberapa orang juga bertanya-tanya apa mimpi bayi, atau ingin tahu apa di balik terjadinya mimpi buruk. Beberapa bahkan mungkin bertanya-tanya mengapa wanita sering mengalami mimpi buruk.


Di luar semua itu, ada beberapa fakta unik tentang mimpi, seperti dilansir boldsky berikut ini.

1. Tak bisa mengingat mimpi
Sebagian besar mimpi sulit untuk diingat setelah terbangun. Mimpi seram mungkin masih dapat teringat dalam pikiran, tetapi detail menjadi tidak jelas. Hal ini karena bagian otak 'sub-conscious mind' tidak memindahkannya dari memori jangka pendek menjadi jangka panjang, sehingga akan segera terlupakan setelah bangun tidur.

2. Memadukan masa lalu dan masa depan
Sebagian besar mimpi berpusat di masa lalu. Melihat kehidupan masa kecil, rumah zaman kecil atau kehidupan sekolah adalah bentuk mimpi yang biasa. Namun yang unik adalah mimpi bisa memadukan antara kehidupan masa lalu dan masa depan. Terkadang, Anda bisa bermimpi tentang masa tua tapi di tempat Anda kecil dulu.

3. Bisa 8 mimpi dalam satu malam
Secara rata-rata, orang akan mendapatkan 2-4 mimpi setiap malam, tapi ada yang bahkan hingga mencapai 8 mimpi. Anda tidak akan ingat apa saja yang Anda impikan, karena memang hanya sedikit mimpi yang bisa diingat otak. Hal ini biasa terjadi ketika mimpi Anda mempengaruhi emosi atau stabilitas mental.

4. Lumpuh saat tidur
Tidur REM (Rapid eye movement) adalah tahapan normal tidur, di mana gerakan mata bergerak cepat. Selama tidur REM, tubuh seperti dilumpuhkan oleh mekanisme di otak untuk mencegah gerakan dalam mimpi menjadi nyata. Singkatnya, mekanisme ini mengendalikan gerakan jalan atau tangan dalam mimpi.

5. Bisa orgasme sambil bermimpi
Seperti orgasme yang nyata, Anda dapat merasakan kenikmatan bahkan lebih kuat dan memuaskan saat sedang bermimpi. Orgasme ini berbeda dengan mimpi basah dan merupakan salah satu fakta aneh tentang mimpi.

No Responses to "Fakta Unik Seputar Mimpi "

Poskan Komentar